Hai Kawan,

Mungkin anda tertarik tentang bisnis online di internet, blog ini dapat menjadi rujukan sebelum anda memulainya. Blog ini akan membahas persyaratan yang harus dimiliki sebelum memulai bisnis dan menjelaskan berbagai macam bentuk bisnis online. Tidak hanya itu blog ini akan menerangkan produk apa saja yang dapat ditawarkan dan berbagai fasilitas murah dan gratis di internet yang dapat anda manfaatkan sebagai layanan bisnis internet.

Blog ini juga dibuat untuk menghindari anda dari jebakan pelaku bisnis internet yang menawarkan kerjasama dengan janji manis cepat kaya yang pada kenyataannya hanya menguntungkan dan memperkaya pemilik situs.

Semoga blog belajar bisnis online dapat menjadi sumber ilmu pengetahuan bisnis online dan mudah-mudahan setelah belajar dengan kami menjadikan anda siap berbisnis online dengan baik dan benar dan juga berhati-hati dalam memilih peluang bisnis.

Jika anda masih pemula saya punya sesuatu untuk anda yang saya bagikan secara gratis. Yaitu e-book yang bisa menjadi dasar untuk bisnis online. Selamat Mendownload:

Cara Membuat Gmail
Cara Membuat Blog
Cara Membuat Facebook
Kelebihan Facebook
Belajar Internet Bisnis
Dasar-Dasar Marketing

dan Sebuah e-book motivasi

Jalan Sukses


Mengenal Produk Internet

Produk berawal dari sebuah gagasan untuk memenuhi kebutuhan-kebutuhan pelanggan. Dalam ilmu marketing pun produk didefinisikan sebagai penawaran perusahaan untuk memenuhi kebutuhan-kebutuhan pelanggan. Sehingga produk yang berhasil adalah yang dapat mencapai kepuasan, memberikan kegunaan, dan atau menguntungkan pelanggan.

Bentuk produk tidak hanya berupa barang, tetapi juga bisa berbentuk jasa atau kombinasi dari barang dan jasa. Contoh produk elektronik tidak hanya memiliki tempat-tempat penjualan tetapi mereka menyediakan pelayanan servicenya sendiri. Begitu juga untuk produk otomotif menjadikan pelayan service sebagai produk yang ampuh untuk menjaring pelanggan.

Dengan banyaknya berbagai produk di pasaran kita bisa memilih produk yang mana yang sesuai dengan minat dan kemampuan kita yang bisa kita bisniskan. Bahkan dengan pesatnya perkembangan dan kemajuan teknologi berbagai produk baru yang sebelumnya tidak dikenal terus bermunculan dan menciptakan peluang bisnis baru. Dengan kemampuan yang telah anda miliki upayakan minimal bisa memodifikasi produk yang ada menjadi seperti produk baru yang menarik atau syukur-syukur bisa kreatif menciptakan produk baru yang diminati. Yang perlu anda butuhkan hanyalah sebuah gagasan cemerlang. Ini juga sebagai tugas anda demi kemajuan bisnis online anda.

PRODUK INTERNET
Ini adalah bentuk-bentuk produk yang ditawarkan di internet, sebagian besar merupakan produk yang merupakan hasil ilmu, kemampuan dan kreatifitas para pencipta produk untuk mempermudah orang lain dan memberikan bantuan layanan. Macam-macam produk internet diantaranya:
1. Produk Software dan Game
Jika anda mempunyai kemampuan membuat program tidak ada salahnya anda membuat sesuatu yang dapat membantu orang lain dalam menyelesaikan pembukuan keuangan, transaksi keuangan, atau penghitungan stok barang. Software akunting, billing wartel dan warnet, Software kasir otomatis dan lainnya adalah contoh produk ini.
Permainan atau game juga jangan dianggap remeh, permainan online menjamur bisa menjadi produk yang dapat ciptakan atau anda pasarkan.
2. Produk E-book
Mencetak buku dengan kertas memerlukan biaya yang lebih mahal daripada e-book. Kita bisa menulis dan mempunyai software pencipta e-book maka kita bisa memproduksi e-book dengan biaya yang murah dan keuntungan berlipat. Para penggemar ebook bisa menghemat tempat karena cukup menyimpannya dalam sebuah flashdisk dan mudah mendapatkannya karena tinggal mendownloadnya. Kunci pelayanan pada e-book adalah memberikan ilmu pengetahuan dan informasi yang bermanfaat bagi pembacanya.
3. Produk Konsultasi atau Konseling
Menurut survey yang dilakukan oleh suatu lembaga bahwa manusia hidup pasti memiliki delapan masalah dalam hidupnya yaitu: percintaan, pekerjaan, kesehatan, keuangan, keluarga, hubungan sosial, pendidikan, dan perilaku. Masalah-masalah tersebut biasanya tidak semuanya dapat dipecahkan sendiri sehingga orang tersebut memerlukan bantuan orang lain untuk memecahkan masalahnya atau ahlinya. Anda bisa membukanya dengan online.
4. Produk Pasang Iklan
Di internet bisa kaya dengan hanya membantu orang lain memasarkan iklannya. Jadikan blog dan website anda tempat iklan. GoogleAdsense adalah yang pioner dalam masalah ini tetapi anda juga bisa menirunya. Caranya buatlah blog dan website yang menarik sehingga banyak pengunjung memperoleh informasi dari blog atau situs anda.
5. Produk Jasa Online
Jasa online adalah bantuan online untuk menyelesaikan tugas yang diberikan pelanggan seperti membuat webdesign atau blog, jasa penerjemah bahasa, jasa pengetikan, atau jasa unik lainnya seperti mencari pembantu, mencari orang hilang, dan sebagainya.
6. Produk Fisik
Di internet anda bisa menjual barang-barang seperti komputer, televisi, handphone, motor, dan lain sebagainya. Kendala pada bisnis ini adalah pengiriman dan kondisi barang. Tetapi kendala tersebut bisa anda atasi dengan bantuan jasa pengiriman semacam Tiki.
7. Produk Domain dan Webhosting
Dulu produk ini adalah bisnis utama internet namun sejalan munculnya blog hosting yang gratis maka bisnis ini mulai redup. Tetapi bukan berarti bisnis ini tidak menjanjikan karena nama domain dan kekuatan webhosting bayar lebih mumpuni daripada yang gratis dan perlu diingat para pebisnis online selalu menginginkan nama domain yang mudah diingat. Anda bisa membelinya kemudian menjualnya dengan harga yang sangat berlipat.

Itulah ke-7 produk internet secara umum, sebenarnya jika kita perhatikan telah banyak produk-produk baru yang muncul di internet suatu contoh mp3 telah menjadi produk musik yang menggemparkan. Yang anda perlukan hanya sebuah gagasan cemerlang.

Selamat mencari gagasan, semoga sukses.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Anda ingin menemukan peluang-peluang bisnis baru di internet dan artikel terbaru dari blog ini silahkan mendaftar dengan klik DAFTAR